Rabu, 28 Mei 2008

THE CHRONICLES OF NARNIA : PRINCE CASPIAN

Title : The Chronicles of Narnia : Prince Caspian

Genre : Adventure

Cast : Ben Barnes, Georgie Henley, Skandar Keynes, William Moseley, Anna Popplewell

Rate : Worth to see

Picture: Taken from imbd.com

Synopsis:

Cerita dibuka dengan percobaan pembunuhan yang dilakukan oleh Lord Miraz, terhadap keponakannya Prince Caspian X, sang pewaris tahta Telmar. Sang pangeran melarikan diri, berkat bantuan gurunya Doctor Cornellius, ke hutan terlarang. Terdesak oleh tentara pamannya yang makin mendekat, dia meniup terompet ajaib yang diberikan oleh gurunya. Terompet ajaib itu membawa Peter, Susan, Edmund, dan Lucy kembali lagi ke Narnia. Dan mereka menemukan bahwa sudah ratusan tahun berlalu semenjak mereka memimpin negeri itu, keadaan di Narnia sudah banyak berubah dan mereka nyaris tidak dapat mengenalinya. Makhluk Narnia terpinggirkan dan nyaris punah, sementara penguasa Telmarine, Lord Miraz, memerintah dengan semena-mena. Sekarang Pevensie bersaudara harus berjuang sekali lagi untuk mempertahankan Narnia dan membantu Prince Caspian mendapatkan tahtanya kembali.

Comments :

Film keluarga yang sangat menarik, karena genre film seperti ini termasuk favorit saya. Setting filmnya indah dan ceritanya juga cukup menghibur.
Yang agak mengganggu mungkin karena saya tidak melihat film pertamanya, jadi at first i really have no idea what were they talking about. Jadi seperti Harry Potter, rasanya memang harus melihat seri sebelumnya untuk bisa menikmati jalannya cerita film ini.

Facts:
  • Buku The Chronicles of Narnia telah terjual 100,000,000 copy dan telah diterjemahkan dalam 35 bahasa
  • Pemain dan crew Prince Caspian datang dari 15 negara yang berbeda, termasuk Republik Ceko, Selandia baru, Amerika zSerikat, Inggris, Australia. Kanada, Jerman, Polandia, Slovenia, Spanyol, Meksiko, Italia, dan Perancis. Lebih dari 9 bahasa diucapkan di tempat pembuatan.
  • Setting film dilakukan di Selandia baru, Ceko, Polandia, dan Slovenia.
  • Sutradara Andrew Adamson memeberikan kesempatan pada Anna Popplewell (Susan Pevensie) cuti untuk menghadiri prom night di sekolahnya di London. Anna harus ganti baju di kamar mandi dan sempat 2 kali berdansa sebelum kembali ke Praha.
  • Studio Barrandov yang historik di Praha, dimana sebagian besar setting film Prince Caspian dilakukan, dibangun pada tahun 1931 dan akhir-akhir ini menjadi tujuan wisata favorit. Film lain yang juga diambil disana antara lain Casino Royale dan The Bourne Identity.
  • Source : movie-opening. blogspot.com

Tidak ada komentar: