Kamis, 29 Mei 2008

DEATH SENTENCE


Title : Death Sentence

Genre : Thriller

Cast : Kevin Bacon, Garret Hedlund, Kelly Preston, Jordan Garrett, Stuart Lafferty

Rate : A must see film ^_^

Pics : wikipedia.com

Synopsis :

Nick Hume adalah seorang pria teladan, dia sukses dalam karier dan sangat mencintai keluarganya. Hidupnya sangat sempurna hingga sebuah kejadian menimpa. Putra sulung kesayangannya, Brendan, digorok hingga tewas oleh Joe, anggota gank pimpinan Billy Darley.
Ketika melaporkan kejadian tersebut pada polisi, Nick dihadapkan pada kenyataan yang mengecewakan, pembunuh putranya hanya diganjar hukuman maksimal 5 tahun. Nick mengurungkan niat memperkarakan Joe dan memutuskan untuk menghukum pemuda berandalan itu dengan caranya sendiri.
Satu pembunuhan, merembet pada pembunuhan yang lain, kini Nick harus berjuang untuk mempertahankan nyawa sekaligus melindungi keluarganya. Bagaimana akhir pertarungan antara ayah dan geng brutal ini?

Comments :

Saya baru sadar ternyata Death Sentence rilis di US, Agustus tahun lalu, kok baru muncul sekarang ya filmnya? Anyway, saya bukan penggemar Kevin Bacon, tapi terus terang saya suka banget melihat aktingnya di film ini. Buat saya Death sentence adalah penawar hati yang kecewa setelah melihat Cloverfield.
Film ini bagus, menegangkan dan layak direkomendasikan. Ketegangan dan emosi para pemainnya bisa membuat penonton ikutan senewen. Kevin Bacon berhasil memainkan karakter Nick Hume yang bermetamorfosis dari pria baik-baik menjadi seorang pria penuh dendam sehingga sanggup untuk membunuh. Dan melihat jalan ceritanya, saya rasa masuk akal jika seorang ayah sampai bisa melakukan apa yang dilakukan oleh Nick Hume. Dan dia tidak serta merta menjadi super hero yang bisa berkelahi dan menembak, everything just go smoothly and natural.

Fun facts:
  • Garrett Hedlund khusus mencukur habis rambutnya untuk perannya dalam Death Sentence.
  • Detektif Jessica Wallis, yang diperankan Aisha Tyler, semula digambarkan sebagai seorang detektif pria berusia 50 tahunan yang sudah lama bekerja, castingnya berubah ketika Aisha Tyler terpilih untuk peran itu.
  • When Nick puts the red Ford into gear, he does so without the key (it's not his car). Modern cars cannot be put in gear without a key AND a foot on the brake.
  • Ketika Nick memeriksa pistol-pistol yang baru dibelinya dan mengisinya, dia memutar silinder pembuka revolvernya (Colt Phyton atau sesuatu yang mirip dengan itu). Terdengar suara gigi berputar padahal silinder pembuka Colt dapat berputar tanpa suara.
  • Pada adegan polisi yang sedang berjaga di luar rumah keluarga Hume, lambang pada kendaraan polisi tersebut harusnya State of Carolina, tapi disana tertulis South Carolina Highway Patrol
  • Di adegan di rumah pemakaman dimana Billy Darley membuka dompet Nick, anda bisa melihat huruf "F" (female) pada keterangan jenis kelamin Nick.
  • Beberapa area di film ini menujukkan kota California (logo mobil polisi, nomer telepon polisi dengan kode area 310); tetapi tidak satupun mobil-mobil yang dipakai yang memiliki plat nomer depan yang merupakan ketentuan wajib di California.




Tidak ada komentar: